Saturday, July 27, 2013

Negeri kucek-kucek angkat-angkat

Negeri kucek-kucek angkat-angkat
Mau puasa atau bukan
tayangan televisi berbau musik semakin marak
Dari aliran ampuh hingga dahsyat
dari outbox sampai inbox

Semua beradu, sambil tunjukkan medianya anak remaja
Dimana penontonnya juga ada bayaran
sehingga seperti terlihat keramaian


Jadi ingat gaya seperti kreatif padahal sama motif
Kucek-kucek angkat-angkat
MC nyerocos sering masuk KPI bolak-balik
Kadang main rendahkan manusia sok bergaul gaya masa kini

Anehnya, suguhan penuh kepalsuan
laku keras ditonton, rating tak pernah monoton
Padahal ajang musik yang selera rendahan
Tak layak jadi tuntunan dan perlu dijauhi dari tontonan

Maka,
Ini negeri katanya pemudanya kreatif dan inovatif
sayang sekali Demokrasi dan sekuler
membuat hidung remaja nambah meler
karena pada akhirnya hidup sensitif dan pasif

Diprotes berulang kali tak mendidik
Tetap saja tayang tiap hari gentayangan
Muktamar khilafah yg sekali tayang
Justru digugat padahal manfaat luar biasa untuk kebankitan ummat

Ini negeri emang jadi kucek-kucek
Karena itu penuh kehidupan kotor dan becek
Media tlh hipnotis umat berprilaku tak hormat
Pemerintah diam dan buta, malah justru bilang kreatif


Oleh : Rizqi Awal (Pemerhati Remaja l Trainer muda l Kontak ke: 085722224399)

No comments:

Post a Comment

Popular Posts